Bila belum menemukan diaper
yang cocok untuk si kecil atau belum pernah membeli, sejumlah tips
berikut mungkin bisa membantu Anda. Jangan membeli dalam jumlah banyak
pada satu kali pembelian. Soalnya, kalau tak cocok (bayi alergi dengan
bahan diaper
) jadi tidak terbuang percuma alias mubazir.
* Cari informasi dari teman/kerabat yang lebih berpengalaman. Tak ada
salahnya mencoba membeli produk yang disarankan tapi beli dalam jumlah
sedikit dulu.
* Boleh juga membeli beberapa jenis sekaligus (tetap dalam jumlah
sedikit) sehingga kita bisa membandingkan dan akhirnya menentukan, mana
yang terbaik untuk si kecil.
* Perhatikan ukuran. Jangan sampai kebesaran atau kekecilan, karena
ukuran menentukan kenyamanannya. Biasanya dalam tiap kemasan ditulis
ukuran (S, M, L, XL), dilengkapi dengan berat badan anak. Misalnya,
ukuran S untuk berat 3-5 kg. Biasanya, makin besar ukuran, makin mahal
harganya.
* Jangan mudah tergoda bujukan/rayuan iklan. Apalagi jika Anda sudah menemukan produk yang cocok untuk si bayi.
* Meski sudah sreg dengan satu produk tertentu, tak perlu "menimbun"
banyak-banyak karena pertumbuhan bayi amat pesat. Bisa saja bulan
berikut berat si kecil bertambah sehingga diaper
-nya pun harus diganti dengan ukuran yang lebih besar.
(Sumber : Tabloid Nova)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar